Contoh Soal Tentang Kata Tanya Dan Jawabannya – Dalam pelajaran bahasa Indonesia, penggunaan kata tanya merupakan hal penting untuk dipelajari, karena kata tanya merupakan kata yang selalu digunakan untuk memperhalus sebuah pertanyaan. Kata tanya memiliki beberapa jenis, diantaranya yaitu apa, siapa, kapan, berapa, mengapa, dari mana, kemana, di mana, dan bagaimana.
Setiap kata tanya memiliki fungsi yang berbeda-beda. Dan tentunya kita juga harus paham cara penggunaannya. Untuk itu, dalam artikel ini telah disajikan beberapa contoh soal tentang kata tanya yang dilengkapi dengan jawabannya. Sehingga memudahkan kita dalam memahami penggunaan jenis-jenis kata tanya pada kalimat tanya.
Tujuan dari contoh soal yang akan di akan disajikan berikut ini adalah agar benar-benar memahami apa itu kata tanya. Sehingga dalam penggunaanya tidak terjadi kesalahan yang menjadikan suatu pertanyaan menjadi aneh. Silahkan dijawab dengan pilihan kata tanya yang tepat (apa, siapa, kapan, mengapa, berapa, dimana, kemana, dari mana dan bagaimana). Selamat mencoba!
Contoh Soal Tentang Kata Tanya Dan Jawabannya
- ………. cara membuat donat?
- ………. nama ibumu?
- ………. harga sepatu itu?
- ………. warna cat tembok rumahmu?
- ………. tempat tinggalmu?
- ………. kamu tidak berangkat sekolah?
- ………. ayah pergi?
- ………. hari ulang tahunmu?
- ………. kabarmu?
- ………. nomer handphonemu?
- ………. ayah tidak berangkat bekerja?
- ………. tempat tinggalmu sekarang?
- ………. yang kamu bawa di dalam tasmu?
- ………. yang ketua kelas 5 A?
- ………. cara membersihkan lemari es yang benar?
- ………. penyebab kebakaran di pabrik itu?
- ………. jumlah anggota keluargamu?
- ………. nama ayahmu?
- ………. kira-kira kamu akan bermain ke rumuahku?
- ………. yang ada di sebelahmu?
- ………. kamu datang terlambat?
- ………. luas kebun itu?
- ………. cara mengerjakan soal matematika ini?
- ………. kita bisa membeli buku ini?
- ………. usia kakek sekarang?
- ………. kamu tidak hadir malam itu?
- ………. kabut asap ini berasal?
- ………. nama wali kelasmu?
- ………. harga 1 kg jeruk?
- ………. nomer sepatu yang kamu pakai?
- ………. nama tempat wisata yang baru itu?
- ………. cara memulai bisnis online?
- ………. yang memetik buah mangga ini?
- ………. ujian nasional dilaksanakan?
- ………. letak kantor pos?
- ………. keadaanmu di sana?
- ………. cara untuk menjaga kesehatan badan?
- ………. yang menyapu halaman ini?
- ………. waktu dimulainya puasa ramadhan?
- ………. harga komputer ini?
- ………. buah kesukaan nenek?
- ………. yang memberimu hadiah itu?
- ………. kamu mulai masuk sekolah setelah libur panjang ini?
- ………. kamu pulang terlambat?
- ………. banyak uang yang harus di bayarkan?
- ………. letak kota Jakarta?
- ………. kamu akan berlibur setelah ujian nanti?
- ………. air hujan berasal?
- ………. air sungai ini mengalir?
- ………. caranya kamu dapat menyelesaiakn pekerjaan secepat itu?
- ………. makanan kesukaanmu?
Kunci Jawaban:
- bagaimana
- siapa
- berapa
- apa
- di mana
- mengapa
- ke mana
- kapan
- bagaimana
- berapa
- mengapa
- di mana
- apa
- siapa
- bagaimana
- apa
- berapa
- siapa
- kapan
- siapa
- mengapa
- berapa
- bagaimana
- di mana
- berapa
- mengapa
- dari mana
- siapa
- berapa
- berapa
- apa
- bagaimana
- siapa
- kapan
- di mana
- bagaimana
- bagaimana
- siapa
- kapan
- berapa
- apa
- siapa
- kapan
- mengapa
- berapa
- di mana
- ke mana
- dari mana
- ke mana
- bagaimana
- apa
Demikianlah informasi mengenai beberapa contoh soal tentang kata tanya beserta kunci jawabannya. Semoga bermanfaat dalam mempelajari materi tentang kata tanya.