Home » Matematika » Cara Menghitung Pembagian Bersusun (Porogapit)

Cara Menghitung Pembagian Bersusun (Porogapit)

cara+menghitung+pembagian+bersusun
Cara Menghitung Pembagian Bersusun

Cara Menghitung Pembagian Bersusun – Dalam matematika, terdapat empat operasi hitung yang harus dikuasai, yaitu penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian. Pada kesempatan kali ini akan dibahas tentang bagaimana cara menghitung pembagian bersusun atau porogapit.

Pembagian itu sendiri merupakan operasi hitung kebalikan dari perkalian. Konsep dasar pembagian berasal dari perkalian, yakni A x B = C, maka C : B = A, atau C : A = B. Salah satu metode untuk menghitung pembagian paling mudah adalah dengan porogapit atau pembagian bersusun ke bawah.

Porogapit merupakan cara menghitung pembagian menggunakan garis-garis bantu yang mengapit angka pembagi dan angka yang dibagi. Meskipun cara ini sedikit panjang, namun hasilnya akurat. Nah, bagi yang belum bisa menghitung pembagian bersusun ke bawah atau porogapit, silahkan simak pembahasan berikut ini.

Cara Menghitung Pembagian Bersusun (Porogapit)

Untuk memahami langkah-langkah membagi dengan cara porogapit, perhatikan contoh soal berikut ini.

Contoh Soal
Hasil pembagian dari 712 : 4 = …

Penyelesaian:
Angka yang dibagi adalah 712
Angka pembaginya adalah 4

Baca Juga :  Jenis-Jenis Segitiga Dan Segi Empat

Karena angka pembaginya adalah 4, maka kita harus menghafal perkalian 4. Berikut merupakan hasil perkalian dari 4:

4 x 1 = 4
4 x 2 = 8
4 x 3 = 12
4 x 4 = 16
4 x 5 = 20
4 x 6 = 24
4 x 7 = 28
4 x 8 = 32
4 x 9 = 36

Pembagian di atas akan terlihat seperti gambar di bawah ini jika dikerjakan menggunakan cara pembagian bersusun atau porogapit.

pembagian+porogapit
Pembagian Porogapit

Karena angka pembaginya terdiri dari satu angka, maka angka yang dibagi juga diambil satu angka dari kiri terlebih dahulu, jadi dari 712, diambil angka 7 terlebih dahulu. Terkecuali jika angka pembaginya lebih besar, maka dapat langsung mengambil dua angka dari bilangan yang dibagi.

Langkah-langkah menghitung pembagian bersusun atau porogapit:

  • Langka pertama adalah melakukan pembagian angka 7 dibagi 4 hasilnya adalah 1, kemudian hasilnya diletakan di atas garis porogapit. Setelah itu, kalikan angka 4 dengan 1, maka hasilnya 4, kemudian diletakan di bawah angka 7.
  • Lakukan pengurangan 7 dengan 4, maka hasilnya 3. Setelah itu, turunkan angka 1 di samping angka 3, maka akan terlihat angka 31.
  • Lakukan seperti langkah pertama, angka 31 dibagi 4, hasilnya adalah 7, kemudian hasilnya diletakan lagi di atas di sebelah angka 1. Setelah itu, kalikan angka 7 dengan 4, maka hasilnya 28, kemudian diletakan di bawah angka 31.
  • Lakukan pengurangan 31 dengan 28, maka hasilnya adalah 3. Setelah itu, turunkan angka 2 di samping angka 3, maka akan terlihat angka 32.
  • Lakukan seperti langkah pertama, angka 32 dibagi 4, hasilnya adalah 8, kemudian hasilnya diletakan lagi di atas di sebelah angka 7. Setelah itu, kalikan angka 8 dengan 4, maka hasilnya 32, kemudian diletakan di bawah angka 32.
  • Lakukan pengurangan 32 dengan 32, maka hasilnya adalah 0.
  • Lihat angka yang terletak di atas garis porogapit, itulah hasil dari pembagian dari 712 dibagi 4, yakni 178.
  • Jadi, hasil pembagian dari 712 : 4 = 178.
Baca Juga :  Ciri-Ciri Trapesium Berdasarkan Jenisnya

Demikianlah pembahasan mengenai cara menghitung pembagian bersusun atau porogapit beserta contoh soalnya. Semoga bermanfaat.

Scroll to Top