Home » Matematika » Cara Menghitung Pembagian Pecahan Dan Contoh Soal

Cara Menghitung Pembagian Pecahan Dan Contoh Soal

cara+menghitung+pembagian+pecahan
Pembagian Pecahan

Cara Menghitung Pembagian Pecahan – Pecahan merupakan bilangan matematika yang ditulis dalam bentuk a/b, dimana a disebut pembilang dan b dinamakan penyebut. Salah satu operasi hitung pecahan adalah pembagian. Pada artikel ini akan dipelajari bagaimana cara menghitung pembagian pada bilangan pecahan dan contoh soalnya.

Pada umumnya, pecahan dibedakan menjadi pecahan biasa dan pecahan campuran. Meskipun begitu, untuk menghitung pembagian pada kedua jenis pecahan tersebut caranya sama, hanya saja pada pecahan campuran kita harus mengubahnya terlebih dahulu menjadi pecahan biasa.

Konsep dasar pembagian pecahan adalah membalikan posisi pembilang dengan penyebut pada bilangan pembaginya, kemudian mengubah operasi pembagian menjadi perkalian. Untuk lebih jelasnya, simak pembahasan berikut ini.

Cara Menghitung Pembagian Pecahan Dan Contoh Soal

Opreasi pembagian pecahan yang akan dijelaskan berikut ini meliputi pembagian pecahan baisa dengan bilangan bulat, pembagian pecahan biasa dengan pecahan biasa, dan pembagian pecahan campuran.

A. Pembagian Pecahan Biasa

Untuk menghitung pembagian pada bilangan pecahan biasa, langkah-langkahnya adalah membalikan pecahan pembagi (pembilang menjadi penyebut, dan penyebut menjadi pembilang), kemudian mengubah operasi pembagian menjadi perkalian.

Baca Juga :  Contoh Soal Bangun Datar beserta Jawabannnya

Contoh Soal
1/2 : 1/3 = …

Penyelesaian:
Langkah pertama adalah membalikan pecahan pembagi. Dimana pecahan pembaginya adalah 1/3, maka dibalik menjadi 3/1.
Selanjutnya mengubah operasi pembagian menjadi perkalian. Untuk mengalikan bilangan pecahan yaitu pembilang dikali pembilang dan penyebut dikali penyebut,
1/2 : 1/3 = 1/2 x 3/1 = 3/2.
Jadi, hasil pembagian pecahan dari 1/2 : 1/3 = 3/2.

B. Pembagian Pecahan Dengan Bilangan Bulat

Untuk menghitung pembagian pecahan dengan bilangan bulat, langkah-langkahnya sama dengan membagi dengan pecahan biasa. Namun, kita harus mengubah bilangan bulat ke bentuk pecahan, yaitu dengan cara menjadikan bilangan bulat sebagai pembilang dan penyebutnya 1.

Contoh Soal
4/5 : 5 = …

Penyelesaian:
Langkah pertama yaitu mengubah bilangan bulat menjadi bentuk pecahan,
5 = 5/1
Langkah kedua adalah membalikan pecahan pembagi,
5/1 menjadi 1/5
Setelah itu, mengubah operasi pembagian menjadi perkalian. Kemudian lakukan perkalian pembilang dikali pembilang dan penyebut dikali penyebut,
4/5 : 5/1 = 4/5 x 1/5 = 4/25
Jadi, hasil pembagian pecahan dari 4/5 : 5 = 4/25.

Baca Juga :  Rumus Luas Bangun Datar Dan Contoh Soal

C. Pembagian Pecahan Campuran

Pecahan campuran adalah pecahan yang terdiri dari bilangan bulat dan bilangan pecahan. Untuk melakukan pembagian pecahan campuran, langkah pertama adalah mengubah pecahan campuran menjadi pecahan biasa, kemudian melakukan operasi pembagian seperti pada pecahan biasa.

Contoh Soal
5 1/2 : 2 1/4 = …

Penyelesaian:
Langkah pertama adalah mengubah pecahan campuran menjadi pecahan biasa. Caranya yaitu dengan mengkalikan penyebut dengan bilangan bulat, kemudian ditambah pembilang. Hasilnya dijadikan pembilang, sedangkan untuk penyebutnya tetap sama,
5 1/2 = 11/2
2 1/4 = 9/4
Langkah selanjutnya yaitu membalikan pecahan pembagi,
9/4 = 4/9
Setelah itu, mengubah operasi pembagian menjadi perkalian. Kemudian lakukan perkalian pembilang dikali pembilang dan penyebut dikali penyebut,
11/2 : 9/4 = 11/2 x 4/9 = 44/18
Jadi, hasil pembagian pecahan dari 5 1/2 : 2 1/4 = 44/18 atau 2 4/9

Demikanlah pembahasan mengenai cara menghitung pembagian pecahan dan contoh soalnya. Semoga bermanfaat.

Scroll to Top