Home » Matematika » Cara Menghitung Keliling Persegi Dan Contoh Soal

Cara Menghitung Keliling Persegi Dan Contoh Soal

cara+menghitung+keliling+persegi
Cara Menghitung Keliling Persegi

Cara Menghitung Keliling Persegi – Pada kesempatan kali ini akan membahas tentang menghitung keliling persegi. Lalu, apa rumus keliling persegi? Nah, bagi yang belum tahu rumusnya, silahkan simak pembahasan berikut ini mengenai cara menghitung keliling persegi dan contoh soalnya.

Persegi atau bujur sangkar adalah salah satu bangun datar dua dimensi yang memiliki empat sisi yang sama panjang. Bangun datar ini mempunyai karakteristik yang istimewa. Berikut merupakan sifat-sifat persegi:

  • Memiliki empat sisi sama panjang
  • Memiliki dua pasang sisi sejajar
  • Memiliki empat sudut siku-siku
  • Memiliki garis diagonal yang saling berpotongan tegak lurus
  • Memiliki garis diagonal yang saling membagi dua sama panjang
  • Mempunyai empat sumbu simetri
  • Mempunyai 4 simetri lipat
  • Mempunyai 4 simetri putar
Baca Juga :  Rumus Keliling Trapesium Dan Contoh Soal

Keliling bangun datar merupakan jumlah seluruh sisi pembentuknya. Lalu, bagaimana dengan rumus keliling persegi? Berikut pembahasannya.

Cara Menghitung Keliling Persegi Dan Contoh Soal

Rumus Keliling Persegi

Keliling persegi adalah jumlah seluruh panjang sisi pada persegi. Persegi memiliki empat sisi sama panjang. Dengan begitu, rumus untuk menghitung keliling persegi adalah:

K = 4 x s
s = K : 4

Keterangan:
K = keliling persegi
s = sisi persegi

Untuk lebih memahami tentang rumus tersebut, silahkan simak beberapa contoh soal berikut ini.

Contoh Soal

1. Berapa keliling persegi yang panjang sisinya 13 cm?

Penyelesaian:
K = 4 x s
K = 4 x 13
K = 52 cm
Jadi, keliling persegi adalah 52 cm.

2. Berapa keliling persegi yang memiliki panjang sisi 10 cm?

Penyelesaian:
K = 4 x s
K = 4 x 10
K = 40 cm
Jadi, keliling persegi adalah 40 cm.

Baca Juga :  Jenis - Jenis Sudut Beserta Gambarnya

3. Persegi yang memiliki panjang sisi 17 cm. Berapa kelilingnya

Penyelesaian:
K = 4 x s
K = 4 x 17
K = 68 cm
Jadi, keliling persegi adalah 68 cm.

4. Berapa keliling persegi dengan sisi 9 cm?

Penyelesaian:
K = 4 x s
K = 4 x 9
K = 36 cm
Jadi, keliling persegi adalah 36 cm.

5. Diketahui keliling persegi adalah 48 cm. Berapa panjang sisi persegi?

Penyelesaian:
s = K : 4
s = 48 : 4
s = 12 cm
Jadi, sisi persegi adalah 12 cm.

Demikianlah pembahasan mengenai cara menghitung keliling persegi dan contoh soalnya. Semoga bermanfaat.

Baca Lagi :

Scroll to Top